Selasa, 23 Februari 2010

POHON SALAM PENGUNDANG BURUNG

POHON SALAM PENGUNDANG BURUNG

Rekan2 mungkin pengalaman saya ini bermanfaat.

Lima tahun yang lalu, saya bersilaturahmi ke tempat kawan yang jadi
penangkar tanaman buah2an di daerah Ciomas, disana saya lihat sederetan
bibit pohon salam (Syzgium polyanthum), karena tertarik akan kecantikannya
dan harumnya, sayapun membeli 20 batang. 5 batang saya tanam di pekarangan,
beberapa batang saya tanam di jalan masuk ke rumah saya, dan yang lainnya
saya berikan ke tetangga2 sebelah ( kebetulan saya memang tinggal di kampung
bukan di perumahan elite).... Sekarang pohon salam itu sudah tegak rata2
dengan ketinggian 4 meteran.... Setelah saya amat-amati di pagi hari, di
pohon salam itu banyak berkeliaran burung-burung kecil, ada burung Nit-nit
yang berbulu abu kuning, burung cecabean berbulu abu dengan strip merah, dan
yang mengagetkan saya adalah datangnya burung jrog-jrog yang seperti burung
kutilang... Burung2 itu indah sekali dan berkicau di pagi hari. Rupanya
burung nit2 dan cecabean suka karena pada buah salam yang matang menempel
kutu2 dan kapang hitam yang merupakan pakan alaminya. Sedang burung
jrog-jrog yang lebih besar melahap buahnya, karena buah salam itu harum dan
berasa manis2 pedas dan mungkin kesukaan si jrog-jrog.

Yang menarik dari pohon salam ini adalah, seperti yang dilakukan haji Riman,
tetangga sebelah rumah saya, pohon salam tsb laku dijual,sebagai bunbu
dapur. jika "diborongkan" satu pohon laku sebesar 40 ribu rupiah. Panen
dilakukan dengan cara pruning alias digundulin, dari masa digundulin sampai
rindang kembali butuh waktu 2 - 3 bulan.

Saya jadi terpikir, kalau perumahan2, kantor2, kampus2 ditanami pohon salam,
burung2 akan kembali menemukan habitat yang kaya akan sumber pakan alaminya.
Bukan cuma keindahan akibat kehadiran burung dan keindahan tajuk2nya saja,
silahkan anda coba berdiri di bawah pohon salam di pagi hari.... Eemmh harum
dan segar sekali aromanya.

Pakde Gun dan teman2 boleh mencoba ....

Salam
Yudha Herry Asnawi
Sent from my BlackBerryR smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung
Teruuusss...!

1 komentar:

  1. menarik tulisannya mas. mengenai pohon salam di UI saja ada danau buatan yang dinamai danau salam karena banyak pohon salam he3x

    ada keinginan untuk menamam pohon salam di halaman rumah.

    nanti kita berbagi tulisan tentang pohon salam yach mas :)

    salam kenal,
    bernadusnana

    BalasHapus